19 Oktober 2020

PRAGMATIC PLAY: SPONSOR UTAMA EGR OPERATOR AWARDS

Pragmatic Play bekerja sama dengan EGR Global untuk EGR Operator Awards edisi 2020

Pragmatic Play, penyedia konten terkemuka untuk industri permainan online, akan menjadi sponsor utama pada EGR Operator Awards 2020 yang diakui secara luas di industri iGaming.

Acara yang secara virtual akan berlangsung pada 11 November 2020, akan menampilkan merek-merek terbesar di industri kasino online, sportsbook dan sektor afiliasi yang hadir, karena mereka akan membawa pulang satu atau lebih dari 20+ penghargaan bergengsi yang akan diberikan di malam itu.

EGR memiliki catatan riwayat yang mengesankan dalam perihal mengadakan acara yang sukses dan menarik, dan malam penghargaan ini tidak akan berbeda, dengan agenda penuh panel pembicara yang menarik, menampilkan Wakil Presiden Pragmatic Play sendiri, Lena Yasir.

Sponsorship utama Pragmatic Play akan menjadi kesempatan bagi perusahaan untuk menunjukkan dukungannya kepada mitra operator secara langsung, sembari memberikan cuplikan rilis produk mendatang yang paling menarik.

Roxana Nazalu, Kepala Marketing di Pragmatic Play, mengatakan: “EGR Operator Awards adalah acara yang benar-benar telah dikenali di kalender iGaming dan merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk menjadi sponsor utama sambil menunjukkan dukungan kami kepada para mitra operator.”

“Setelah melihat produksi EGR dari acara virtual serupa, saya yakin malam itu akan dikemas penuh dengan topik diskusi yang menarik, di mana kami akan juga menjadi bagiannya. Ini akan menjadi kesempatan yang luar biasa untuk memamerkan beberapa konten permainan kami yang baru, termasuk perkembangan mengesankan pada produk live kasino kami. ”

Pragmatic Play saat ini meluncurkan hingga lima permainan Slot Online baru setiap bulan, serta berbagai macam produk Live Kasino dan Bingo melalui penawaran multi-produk. Seluruh portofolio perusahaan tersedia melalui integrasi API tunggal.

 

18+ | BeGambleAware.org

Konten Pragmatic Play ditujukan untuk yang berusia 18 tahun ke atas

Mohon konfirmasikan bahwa Anda memenuhi persyaratan usia legal untuk melanjutkan